Perancangan Sistem Informasi Konversi Mata Kuliah Pada Perguruan Tinggi
Main Article Content
Abstract
Di era globalisasi saat ini kebutuhan kualitas sumber daya manusia yang berkompetensi tinggi sangatlah diperlukan. Oleh karena itu penerapan kurikulum yang baik serta melingkupi seluruh aspek yang mendukung sangat penting diterapkan sebagai salah satu aspek pada sebuah institusi pendidikan. Kurikulum adalah perangkat mata pelajaran yang diberikan oleh suatu lembaga penyelenggara pendidikan yang berisi rancangan pelajaran yang akan diberikan kepada peserta pelajaran dalam satu periode jenjang pendidikan. Kurikulum dimaksudkan untuk dapat mengarahkan pendidikan menuju arah dan tujuan yang dimaksudkan dalam kegiatan pembelajaran secara menyeluruh. Karena kurikulum pada setiap perguruan tinggi berbeda-beda, maka dibutuhkan sistem yang dapat menyetarakan atau mengkonversi mata kuliah. Sistem konversi atau penyetaraan mata kuliah dilakukan pada mahasiswa transfer, baik dari jenjang Diploma ke Sarjana ataupun dari Perguruan Tinggi yang satu ke Perguruan Tinggi lainnya. Dengan adanya sistem konversi mata kuliah pada Perguruan Tinggi maka akan memudahkan pihak Perguruan Tinggi untuk menyetarakan mata kuliah pada kurikulum yang lama ke kurikulum yang baru.
Downloads
Article Details
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Jurnal Eksplora Informatika bersifat open access, yaitu dapat diakses secara umum tanpa dikenakan biaya. Penulis yang menerbitkan artikelnya di Jurnal Eksplora Informatika setuju dengan ketentuan berikut:
- Penulis memegang hak cipta dan memberikan hak publikasi pertama kepada Jurnal Eksplora Informatika menggunakan lisensi Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0.
- Penulis diizinkan untuk mengarsipkan/menggunggah/meyimpan artikel mereka, misalnya dalam repositori institusional atau situs web/blog penulis, namun diharapkan agar memberikan rincian bibliografi yang menghargai publikasi di jurnal ini.
- Jurnal Eksplora Informatika berhak untuk menyediakan artikel dalam berbagai bentuk dan media, sehingga artikel dapat digunakan untuk teknologi terbaru bahkan setelah dipublikasikan.
- Jurnal Eksplora Informatika berhak untuk menegakkan hak-hak atas nama penulis pada artikel terhadap pihak ketiga. Misalnya dalam kasus plagiarisme atau pelanggaran hak cipta.
References
Hanif Al-Fatta. “Analisis & Perancangan Sistem Informasi untuk Keunggulan Bersaing Perusahaan & Organisasi Modernâ€. Andi Offset, Yogyakarta, 2007.
Jogiyanto Hartono. “Analisis dan Disain Sistem Informasiâ€. Jakarta. 2008.
Munawar. “Pemodelan Visual Dengan UMLâ€. Yogyakarta. 2005.
A. Suhendar dan Hariman Gunadi. “Visual Modeling menggunakan UML dan Rational Roseâ€, 2002, Penerbit Informatika Bandung.
Nugroho Adi. “Analisis dan Perancangan Sistem Informasi dengan Metoda Berorientasi Objekâ€, 2005.
Kroll. P, Phillipe Kruchten. “The Rational Unified Process Made Easy:A Practitioner’s Guide to the RUP. Pearson Educationâ€. Boston, MA. 2003.
Abdul Kadir. “Dasar Pemrograan Web Dinamis Menggunakan PHPâ€, 2008, Andi Offset.
Padeli. “PHP dapat berjalan di berbagai Platform dari Linux hingga Windowsâ€, 2004, Jurnal Cyber.
Oleh Sholeh. “SQL sebagai Konsep Pembuatan Sistem Databaseâ€, 2006, Jurnal Cyber.
Tri Kuntoro Priyambodo, Untung Rahardja. “Pengontrolan Mutu Sistem Informasi Dengan Metode Database Self Monitoringâ€. 2008; Journal CCIT, Tangerang.