Implementasi Progressive Web Apps (PWA) pada Repository E-Portofolio Mahasiswa

Main Article Content

Samsul Aripin
Somantri Somantri

Abstract

Setiap mahasiswa memiliki berbagai informasi terkait dengan kegiatan tridharma yang pernah dilakukannya, seperti prestasi akademik, aktivitas penelitian, publikasi karya ilmiah, pengabdian kepada masyarakat, prestasi, penghargaan, kegiatan organisasi, sertifikasi dan aktivitas pendukung lainnya. Seringkali data-data terkait aktivitas-aktivitas tersebut sulit ditemukan ketika dibutuhkan, maka dari itu dibutuhkan sebuah repository yang dapat menghimpun informasi tersebut. Melalui repository portofolio online setiap mahasiswa dapat membuat E-Portofolio yang mengkompilasikan seluruh aktivitas tridharma yang pernah dilakukannya selama masa perkuliahan, E-Portofolio tersebut dapat dipamerkan ke berbagai pihak sehingga akan memotivasi mahasiswa untuk terus mengikuti berbagai kegiatan yang dapat dipajang di portofolionya, portofolio tersebut juga dapat digunakan untuk berbagai kebutuhan seperti pengajuan beasiswa, persyaratan magang, dan lain-lain. Pengembangan perangkat lunak yang dilakukan pada penelitian ini menggunakan metode Waterfall, Sedangkan perancangan sistem yang digunakan adalah berbasis Progressive Web Apps (PWA) yang merupakan teknologi website modern yang membuat website dapat dijalankan seperti aplikasi native. Hasil pengujian menunjukan sistem sudah berjalan normal, mudah digunakan, dan memenuhi kriteria progressive web apps seperti dapat dijalankan secara offline dan dapat diakses melalui home screen.

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

How to Cite
Aripin, S., & Somantri, S. (2021). Implementasi Progressive Web Apps (PWA) pada Repository E-Portofolio Mahasiswa. Jurnal Eksplora Informatika, 10(2), 148-158. https://doi.org/10.30864/eksplora.v10i2.486
Section
Articles

References

D. Fernando, A. Anharudin, and F. Fadli, “Rancang Bangun Aplikasi E-Portofolio Hasil Karya Mahasiswa Unsera Menggunakan Metode Scrum,” JSiI (Jurnal Sist. Informasi), 2018, doi: 10.30656/jsii.v5i1.579.

R. Safitri, M. S. Gemilang, and D. Hermawan, “Repository Portofolio TA Mahasiswa Teknik Informatika UAI,” J. Al-Azhar Indones. Seri Sains Dan Teknol., 2018, doi: 10.36722/sst.v4i1.243.

A. R. Putra, “Rancang Bangun Sistem Informasi E-Portofolio Dosen,” pp. 170–177, 2018.

W. D. Astika, A. H. Brata, and K. C. Brata, “Perancangan Aplikasi Asistensi Skripsi Mahasiswa berbasis Progressive Web App dengan Metode Prototyping,” vol. 3, no. 11, 2019.

I. Arnomo, “Perbandingan Perangkat Lunak Repository Institusi : Studi Kasus pada Repository Institusi di Indonesia,” J. Inf., 2018, doi: 10.25139/ojsinf.v3i1.674.

S. Firmansyah, E. Chandra, and I. Aripin, “Pengembangan electronic portfolio ( e-portfolio ) sebagai a ssessment pembelajaran biologi,” J. Bio Educ., 2019.

N. Rahmawati and H. Mulyono, “Panduan Mudah Belajar Framework Laravel,” PT Alex Media Komputindo, 2018.

L. Adi, R. J. Akbar, and W. N. Khotimah, “Platform e-Learning untuk Pembelajaran Pemrograman Web Menggunakan Konsep Progressive Web Apps,” J. Tek. ITS, 2018, doi: 10.12962/j23373539.v6i2.24291.

A. A. Kurniawan, “Analisis Performa Progressive Web Application (Pwa) Pada Perangkat Mobile,” J. Ilm. Inform. Komput., 2020, doi: 10.35760/ik.2020.v25i1.2510.

A. Rahmatulloh, A. N. Rachman, and F. Anwar, “Implementasi Web Push Notification pada Sistem Informasi Manajemen Arsip Menggunakan PUSHJS,” J. Teknol. Inf. dan Ilmu Komput., 2019, doi: 10.25126/jtiik.201963936.

M. Rahmayu, “Rancang Bangun Sistem Informasi Pada Rumah Sakit Dengan Layanan Intranet Menggunakan Metode Waterfall,” J. Evolusi, 2016.

J. Dermawan and S. Hartini, “Implementasi Model Waterfall pada Pengembangan Sistem Informasi Perhitungan Nilai Mata Pelajaran Berbasis Web pada Sekolah Dasar Al-Azhar Syifa Budi Jatibening,” Paradigma, 2017.